Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

HRW, Bapak Asuh Stunting Sebar Asupan Gizi ke Balita

LUBUKLINGGAU-Reses kali ini, bersama ibu-ibu masyarakat Lubuklinggau Timur 1, Ketua DPRD Lubuklinggau H. Rodi Wijaya (HRW), Rabu (15/3/2023) bersama Ketua Ikatan Istri Anggota Dewan (Ikatri), Yulita Anggraini, berdialog dan mendengarkan aspirasi secara langsung, dan edukasi mengenai gizi bersama Muhammad Adi Nugroho selaku Ketua DPC Persatuan Ahli Gizi  Indonesia (Persagi) Kota Lubuklinggau dan bekerjasama dengan Dinas PPKB, Dinas Kesehatan, Puskesmas di Kecamatan Timur 1 di kediaman dinasnya Jl. Pembangunan Kelurahan Air Kuti.

Selanjutnya memberikan makanan tambahan kepada balita yang hadir, semoga bermanfaat untuk semuanya.

“Hari ini saya ingin mengetahui posisi stunting kita itu seperti apa. Karena ini penting untuk menjaga kelangsungan pembangunan SDM kita. Adapun pembangunan tidak melulu soal infrastruktur atau fiisik saja,” kata HRW.

Dikatakan HRW pula, Kota Lubuklinggau hingga saat ini berada pada peringkat ketiga keberhasilan pengentasan stunting dari 17 kota kabupaten se-Sumatera Selatan.

Dalam kapasitasnya selaku ketua dewan dan juga sebagai salah satu bapak asuh anak stunting di Kota Lubuklinggau, HRW menyampaikan apresiasi terhadap Wali Kota Lubuklinggau atas capaian mendapatkan penghargaan UHC Award 2023 dari Pemerintah Pusat.

“Di tahun 2021 berkisar dengan jumlah 300 anak-anak mengalami stunting dan sekarang jauh penurunannya. Dan baru saja Pemkot Lubuklinggau di bawah pimpinan Wali Kota Prana Putra Sohe mendapatkan piagam penghargaan UHC Award 2023 dari Pemerintah Pusat. Tentunya kami sangat mengapresiasi hal itu,” tambahnya.(*)

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *